You are currently viewing Jasa Pengiriman Mobil Antar Pulau di Seluruh Indonesia

Jasa Pengiriman Mobil Antar Pulau di Seluruh Indonesia

Rate this post

Jasa Pengiriman Mobil Antar Pulau

Hadirnya jasa ekspedisi dengan beragam  layanan, bisa kamu pilih untuk pengiriman mobil. Tentu saja akan melelahkan jika kamu harus membawa mobil sendiri, terlebih jika pindah tugas di beda pulau. Jasa pengiriman mobil antar pulau adalah solusi terbaik yang bisa mengantarkan kendaraanmu dengan aman.

Ekspedisi yang memiliki penawaran jasa pengiriman mobil saat ini sudah banyak, tetapi kamu juga harus teliti dan mengecek cover areanya. Pastikan kamu mencari jasa ekspedisi yang jangkauannya luas, jika tujuannya adalah pengiriman luar pulau.

Bagi kamu yang belum pernah menggunakan jasa pengiriman mobil antar pulau, informasi di bawah ini tentu dapat membantu. Yuk simak hingga akhir untuk memudahkan dalam penggunaan jasa kirim mobil.

Baca Juga: Jasa Pengiriman Mobil Terbaik di Indonesia

Macam-Macam Layanan Pengiriman Mobil

Saat ingin mencari jasa pengiriman mobil antar pulau, maka penting juga bagi kamu untuk mengetahui apa saja layanannya. Dengan mengetahui layanan pengiriman mobil, ini memudahkan dalam pemilihan jasa yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

1. Layanan Pengiriman Mobil Door to Door

Jenis layanan di jasa pengiriman mobil antar pulau maupun kota yang bisa kamu temukan yaitu door to door. Pengiriman mobil secara door to door artinya adalah dalam eksekusinya, pihak ekspedisi lah yang akan menjemput mobil sesuai lokasi dari kamu.

Setelah penyedia jasa melakukan penjemputan, maka selanjutnya mobil  akan diantarkan sesuai alamat tujuan. Jenis layanan mobil ini cocok bagi kamu yang tidak punya banyak waktu dan tidak mau ribet. Namun, mengenai biaya tentunya kamu juga perlu menyiapkan dana lebih sesuai dengan fasilitas yang diperoleh.

2. Pengiriman Mobil Secara Door to Port

Berikutnya layanan pengiriman yang biasa ditawarkan oleh jasa ekspedisi adalah door to port. Jika memilih layanan ini maka penjemputan mobil dilakukan dari rumah maupun dealer, tetapi pengantarannya hanya sampai pelabuhan saja.

Jenis layanan door to port  ini memberikan kemudahan bagi pengirim mobil. Kalau memang sudah cukup dikirim sampai pelabuhan, kamu bisa pakai jenis layanan di jasa pengiriman mobil antar pulau yang satu ini.

3. Layanan Pengiriman Mobil Port to Door

Jenis pengiriman mobil secara port to door Ini mengharuskan kamu sebagai pemilik untuk mengantarkan mobil sendiri hingga di pelabuhan maupun terminal. Pengiriman mobil seperti ini lebih membebani pihak pengguna, tetapi menguntungkan bagi penerima.

4. Layanan Pengiriman Mobil Port to Port

Layanan pengiriman mobil dengan port to port ini juga banyak ditawarkan oleh jasa pengiriman mobil antar pulau. Jenis pengiriman ini menawarkan biaya yang lebih terjangkau. Sesuai nama layanannya, tentunya sebagai pengirim kamu harus mengantarkan sendiri mobil ke pelabuhan.

Selanjutnya pihak penyedia jasa akan melakukan pengiriman mobil, tentu saja saat sampai di pelabuhan. Selanjutnya sebagai penerima mobil harus mengambil sendiri mobil yang berhasil dikirimkan. Memang biayanya lebih ekonomis, tetapi kamu juga perlu menghitung estimasi biaya perjalanan mandiri.

5. Layanan Pengiriman Pool to Pool

Beberapa jasa pengiriman mobil antar pulau juga menawarkan layanan pool to pool, atau sampai drop point saja.

Jenis layanan ini cocok bagi kamu yang membutuhkan pengiriman mobil dalam jumlah cukup banyak.  Sebab dalam satu kali pengiriman, setidaknya bisa mengangkut 5-6 mobil menggunakan car carrier.

Baca Juga: Cek Jasa Pindahan Rumah Antar Pulau Terbaik & Murah

Dokumen yang Perlu Disiapkan Saat Menggunakan Jasa Pengiriman Mobil

Sudah memiliki gambaran kira-kira jenis layanan pengiriman mobil seperti apa yang nantinya dipilih? Selain harus memilih layanan pengiriman yang sesuai, kamu juga perlu menyiapkan beberapa dokumen saat menggunakan jasa pengiriman mobil antar pulau.

Dokumen yang diminta untuk proses pengiriman mobil ini berupa fotocopy KTP (Kartu Tanda Penduduk). Selain KTP, kamu sebagai pengirim juga perlu melengkapi bukti identitas lain seperti fotocopy KK.

Sedangkan untuk dokumen lain yang harus kamu kumpulkan adalah STNK asli dan BPKB dalam bentuk fotocopy.

Beberapa dokumen yang diminta tersebut, sebagai jaminan bahwa kamu benar-benar pemilik mobil tersebut. Sebab, sebelum proses pengiriman berjalan pihak ekspedisi tentu akan melakukan pengecekan lagi, mengingat barang yang dikirim bernilai jual tinggi.

Selain dokumen berupa bukti kepemilikan dan identitas, pihak jasa pengiriman mobil antar pulau juga membutuhkan alamat penjemputan.

Namun, jika kamu memilih layanan tanpa penjemputan di rumah, pihaknya membutuhkan lokasi sesuai dengan perjanjian yang telah disepakati. Selain itu kamu juga perlu menyampaikan lokasi tujuan pengiriman.

Baca Juga: Ekspedisi Kargo No#1 di Indonesia – Bebas Nego Sampai Deal!

Tips Melakukan Pengiriman Mobil dengan Jasa Secara Aman

Melakukan pengiriman mobil yang termasuk barang bernilai tinggi tentu harus berhati-hati. Meskipun sudah mempercayakan pada layanan jasa professional, perasaan was-was masih saja menghampiri bukan?

Agar kamu tidak cemas lagi dalam menggunakan jasa pengiriman mobil antar pulau, sebaiknya ikuti beberapa tips berikut ini.

1. Catat dan Amankan Beberapa Komponen

Jika hanya mengingat saja kemungkinan lupa itu pasti ada. Nah, untuk memastikan barang dan komponen apa saja yang ada di mobil, kamu bisa membuat list catatan. Selain itu, barang-barang pribadi maupun elektronik bisa kamu simpan secara mandiri di luar mobil.

Beberapa komponen eksterior seperti antenna, kaca spion dan lain-lain sementara bisa dilepas terlebih dahulu. Tujuan melepas komponen tersebut adalah untuk meminimalisir terjadinya kerusakan saat pengiriman.

2. Foto Bagian Dalam dan Luar Mobil

Dengan mencatat saja itu belum menjadi bukti cukup kuat. Kamu juga bisa mengabadikannya dalam bentuk foto yang lebih nyata. Jadi, saat mobil sudah sampai alamat tujuan kamu bisa melakukan pengecekan dengan mencocokan foto yang sudah diambil sebelum pengiriman.

3. Cek Kondisi Bahan Bakar dan Cairan Mobil

Sebenarnya saat penjemputan pihak jasa pengiriman mobil antar pulau juga akan melakukan pengecekan kendaraan kamu. Namun, kamu juga perlu mengeceknya secara mandiri untuk memastikan kondisi bahan bakar dan cairan mobil.

Pastikan kondisi bahan bakar terisi secukupnya jangan terlalu full. Pastikan juga kondisi penampung cairan tidak bocor dan mesin dalam keadaan baik.

4. Pastikan Mobil dalam Keadaan Bersih

Kondisi kebersihan mobil sebelum pengiriman juga perlu kamu perhatikan. Jika kondisi mobil kamu belum bersih, maka sebelumnya bisa dibawa ke tempat pencucian terlebih dahulu.

Mobil yang bersih memudahkan dalam indikasi jika ada lecet. Selain itu, saat pengiriman tiba, penerima bisa langsung menggunakannya dengan nyaman.

5. Simpan Salinan Bukti Kepemilikan Mobil

Berikutnya, meskipun kamu sudah menyetorkan syarat-syarat dokumen yang diminta oleh jasa pengiriman mobil antar pulau. Tidak ada salahnya untuk mengamankan bukti kepemilikan kendaraan dan menyimpannya pada tempat mudah diakses dan aman.

Baca Juga: Jasa Pengiriman

Jasa Pengiriman Mobil Antar Pulau Professional Ekspedisikargo.com

Mencari jasa pengiriman mobil memang tidak boleh sembarangan begitu saja. Sebab, jika salah memilih kendaraan mobil kamu menjadi taruhannya. Jangan tergiur dengan harga murah, tetapi faktanya keamanan mobil mu tidak menjadi prioritas utamanya.

Pengiriman antar pulau tentu saja memakan estimasi perjalanan yang lama. Ekspedisikargo.com adalah salah satu jasa antar mobil yang pengirimannya cepat dan aman. Jangkauan wilayah pengirimannya pun  luas, mulai dari pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan lain-lain.

Jasa pengiriman mobil antar pulau ini tersedia jalur darat dan laut. Rangkaian proses pengiriman mobil di Ekspedisikargo.com ini dilakukan secara teliti dan memiliki SOP tersendiri. Proses pengemasannya pun dilakukan tidak sembarangan dan memiliki peralatan tracking yang bisa dipantau secara real time.

Tinggalkan Balasan