Menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah suatu pilihan yang perlu ditimbang dengan sebaik-baiknya. Meski ada embel-embel dapat menghemat biaya operasional, tetapi perlu melihat seberapa banyak keuntungan yang didapat.
Apabila keuntungan yang didapat lebih banyak daripada kerugiannya, merupakan hal yang masih bisa dipertimbangkan. Nah, apabila yang didapat adalah sebaliknya, bagaimana? Oleh karena itu, jangan dulu gegabah membuat keputusan.
Di bawah ini penulis sudah menghimpun informasi mengenai jasa sewa truk pindahan rumah dari berbagai sumber. Tujuannya agar kamu dapat memikirkan kembali sebelum menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah.
Sedang Cari Jasa Sewa Truk Pindahan Rumah? Jangan Gegabah, Baca Ini Dulu!
Kamu sedang mencari jasa sewa truk pindahan rumah? Apakah kamu sudah yakin dengan keputusan tersebut? Atau masih bingung memutuskan? Atau justru kamu jadi ragu karena menemukan artkel ini?
Sebetulnya, nggak kenapa-kenapa merasa ragu dalam urusan memutuskan sesuatu. Itu tandanya kamu harus mencari tahu lebih dalam lagi agar dapat memutuskannya dengan tepat. Bagaimana pun, kalau sudah telanjur memilih yang salah, akan berakhir dengan kecewa, bukan?
Nah, agar nggak berakhir dengan penyesalan yang amat dalam, yuk simak artikel ini sampai habis! Dengan begitu, kamu bisa mengenal lebih dekat tentang jasa sewa truk untuk pindahan rumah.
Kurang Cocok Kalau Barang Pindahannya Banyak
Pertama, sebelum menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah, pastikan terlebih dahulu jumlah barang pindahan kamu. Apakah sedikit atau banyak. Kalau barang pindahan kamu banyak, kurang cocok kalau pakai jasa sewa truk pindahan rumah.
Kenapa kurang cocok? Karena jadi nggak praktis. Mungkin, kamu bisa menggunakan jasa pindahan rumah kalau ingin lebih praktis. Perusahaan jasa pindah rumah akan membantu pindahan kamu meski barangnya banyak sekalipun.
Kita Harus Menyediakan Tenaga Kerja Tambahan
Seperti yang disinggung pada point pertama tentang kepraktisan. Jika barang pindahan kamu banyak, tentu membutuhkan tenaga kerja tambahan. Karena nggak mungkin, dong, kamu melakukannya sendirian?
Lain halnya kalau kamu menggunakan jasa pindahan rumah. Perusahaan jasa pindahan rumah biasanya memilki tim profesional yang akan menangani selama proses pindahan rumah. Mulai dari angkut hingga bongkar muat barang. So, urusan tenaga kerja ini bukan menjadi persoalan lagi.
Tidak Tahan Cuaca
Selanjutnya, truk ini tidak tahan pada cuaca apa pun. Baik hujan maupun panas. Jika kehujanan, sudah tentu kehujanan. Jika panas, sudah tentu kepanasan. Terlebih lagi, kamu nggak bisa memprediksi kapan hujan, kapan panas, kapan mendung.
Dari masing-masing cuaca, baik hujan maupun panas membawa dampak tersendiri untuk barang-barang pindahan kamu. Kalau hujan, bisa membuat barang-barangmu kehujanan lantas basah. Kalau panas, bisa membuat barang-barangmu kepanasan. Lebih-lebih monitor yang dampaknya sangat kentara kalau terkena panas. (Yaitu) bisa timbul kerusakan pada layarnya, misalnya seperti membayang.
Kalaupun harus menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah, solusinya kamu harus mengemas barang-barang dengan baik dan benar. Lalu, sediakan hal-hal yang dibutuhkan untuk menghalau hujan atau panas. Kamu juga bisa membuat siasat dengan melakukan pindahan saat cuaca nggak sedang hujan juga sedang nggak terlalu panas.
Kamu Harus Menyediakan Supir
Kemudian, hal penting yang harus kamu timbangkan yaitu pastikan kamu menyiapkan supir yang dapat mengendarai truk. Karena mengendarai truk itu nggak sama seperti mengendarai mobil sedan atau sejenisnya.
Kalau kamu nggak kunjung-kunjung menemukan supirnya, alangkah baiknya pikir kembali untuk menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah. Bagaimana pun, hal utama dalam pindah rumah yaitu aman dan nyaman.
Akan tetapi, biasanya ada perusahan jasa sewa truk pindahan rumah yang juga menyewakan beserta supirnya. Nah, kalau sudah begitu, kamu nggak perlu lagi pusing-pusing lagi mencari supir truk. Namun, yang yang jadi pertanyaannya, perusahaan mana yang juga menyewakan supirnya?
Kurang Cocok Bagi Kamu yang Super Sibuk
Kesibukan setiap orang itu berbeda. Baik yang sibuknya jarang maupun yang sibuknya setiap waktu. Nah, bagaimana jadinya kalau yang sibuknya setiap waktu, tetapi malah menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah?
Yang jelas, jadinya nggak ketemu benang merahnya. Ketika kamu menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah, yang kamu siapkan lebih banyak daripada menggunakan jasa pindahan rumah. Hal yang harus kamu siapkan contohnya seperti yang sudah disinggung pada point-point sebelumnya.
Seperti harus menyediakan tenaga dan supir. Nah, orang yang super sibuk itu termasuk orang yang sulit menyediakan waktu, bukan? Oleh karena itu, menyewa truk untuk pindahan rumah bagi yang super sibuk akan sulit mencari titik tengahnya. Lebih praktis kalau menggunakan jasa pindahan rumah.
Namun, lain cerita, nih. Kalau kamu memang berniat untuk mengosongkan jadwal untuk menyiapkan segala sesuatunya untuk pindahan rumah kamu.
Perlindungan Barang Kurang Optimal
Berikutnya, perlindungan barang jadi kurang optimal. Bagaimana pun, yang namanya menyewa truk, nggak ada tim profesional yang menangani barang kamu dengan sebaik-sebaiknya. Selain itu, nggak ada jaminan ansuransi karena segala sesuatunya disiapkan sendiri.
Kalau ada kerusakan barang, yang menanggung, ya, diri sendiri juga. Itu pun kalau kita legowo dalam menyikapi kerusakan barang. Nah, kalau malah meratapi bagaimana? Momen pindah rumah itu sebaiknya diiringin dengan perasaan bahagia dan penuh suka cita, bukan?
Kurang Terjamin Apabila Jarak Tempuhnya Super Jauh
Terakhir, pikirkan kembali kalau jarak tempuh dari rumah lama ke rumah baru tergolong jauh. Misalnya pindahan antar pulau atau pindahnya beratus-ratus kilometer. Nah, dengan jarak tempuh yang super jauh begitu, kurang memberi keamaanan pada barang pindahan kamu.
Kecuali, jika kamu pindah dalam jarak yang relatif dekat dan memiliki pengalaman mengemudi truk. Dengan begitu, mungkin kamu bisa menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah yang biayanya lebih terjangkau.
Nah, dari banyaknya hal-hal yang harus kamu pertimbangkan di atas, mungkin terkesan kurang praktis. Bahkan, nggak sekali-dua kali tersorot bahwa lebih praktis menggunakan jasa pindahan rumah. Namun, apakah benar menggunakan jasa pindahan rumah lebih praktis daripada menggunakan jasa sewa truk pindahan rumah?
Baik, kita ambil contoh ekspedisikargo.com. Di ekspedisikargo.com, kamu akan dibantu mulai dari packing hingga bongkar muat barang. Selain itu, kamu juga nggak perlu menyediakan supir karena sudah disediakan dari pihak ekspedisikargo.com. Terlebih lagi, kamu bisa memilih jenis kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
Lalu, kamu juga nggak perlu khawatir sama keamanan barang pindahan. Hal ini dikarenakan pihak ekspedisikargo.com dapat memberikan ansuransi dan memiliki tim yang akan memperlakukan barang dengan baik.
Untuk urusan harga, ekspedisikargo.com membolehkan pelanggannya untuk melakukan negosiasi sampai deal. Yang jelas, negosiasi dilakukan untuk mendapatkan harga terbaik. Nah, kalau sudah begitu, kamu lebih yakin yang mana? Menyewa truk atau menggunakan jasa pindahan rumah?
Seperti itulah artikel dengan judul Sedang Cari Jasa Sewa Truk Pindahan Rumah? Jangan Gegabah, Baca Ini Dulu! Semoga artikel ini bisa berguna dan bermanfaat buat kamu yang mau pindah rumah.